PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MENGGALI INFORMASI DARI TEKS NARASI SEJARAH UNTUK MENANAMKAN NILAI-NILAI KARAKTER PADA PESERTA DIDIK KELAS V SEKOLAH DASAR

Kumyati, Ida Zulaeha, dan Sarwi

Abstract


Penelitian bertujuan mengembangkan bahan ajar menggali informasi dari teks narasi sejarah untuk menanamkan karakter pada peserta didik kelas V Sekolah Dasar, menganalisis kebutuhan bahan ajaryang dikembangkan, mendeskripsikan karakteristik bahan ajaryang dikembangkan, menentukan prototipe bahan ajaryang dikembangkan, dan menguji keberterimaan bahan ajaryang dikembangkan. Berdasarkan analisis data, diketahui bahwa bahan ajar yang dikembangkan berkategori valid dengan rata-rata kevalidan buku siswa 84,1% dan buku guru 85,6%. Guru dan peserta didik memberikan respons sangat setuju terhadap bahan ajar menggali informasi dari teks narasi sejarah.Uji gain menunjukkan peningkatan hasil belajar peserta didik sebesar 0,59 dengan kriteria sedang. Bahan ajar menggali informasi dari teks narasi sejarah mampu meningkatkan karakter peserta didik, melalui pengamatan sikap didapat rata-rata peningkatan 86% menggali. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa bahan ajar  menggali informasi dari teks narasi sejarah valid dan layak digunakan dalam pembelajaran, selain itu penerapan bahan ajar menggali informasi dari teks narasi sejarah dapat menanamkan karakter positif dan hasil belajar peserta didik kelas V Sekolah Dasar.


Keywords


Bahan ajar; teks narasi; cerita sejarah; pendidikan karakter.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30659/pendas.1.2.130-141

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Jurnal Pendas

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons - Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar is published by Elementary School Teacher Education (PGSD), Faculty of Teacher Training and Education (FKIP), Universitas Islam Sultan Agung, in collaboration with Himpunan Dosen PGSD Seluruh Indonesia (HDPGSDI).

Contact us: FKIP Unissula Jl. Raya Kaligawe Km.4 Terboyo Kulon, Genuk, Semarang 50112. Email: jurnalpendas@unissula.ac.id