USULAN PENERAPAN METODE GREEN PRODUCTIVITY UNTUK MENDUKUNG PELAKSANAAN PRODUKSI RAMAH LINGKUNGAN PADA IKM BATIK YUFI PEKALONGAN

Yuanita Dewi Ningsih, Wiwiek Fatmawati, Nuzulia Khoiriyah

Abstract


Batik Yufi Pekalongan merupakan salah satu dari Industri Kecil Menengah yang berada di Pekalongan, IKM ini melakukan proses produksi batik cap, batik sarung,dan batik santung, IKM ini telah ada sejak tahun 2001. Proses produksi yang ada di IKM Batik Yufi terdiri dari proses pewarnaan kain mori, proses pengecapan, proses penglorodan, proses pencucian, dan proses penjemuran, di dalam proses produksi tentu tidak lepas dari limbah atau sisa hasil produksi. Masalah pada proses produksi batik yang serius terjadi pada limbah hasil produksi. Selama ini belum ada tindakan dari IKM Batik Yufi dalam pengolahan limbah yang dihasilkan dari proses produksi batik tersebut. Pada penelitian ini dilakukan perhitungan kinerja lingkungan dengan Indeks EPI, perhitungan produktivitas dan pemilihan alternatif dalam penerapan metode green productivity. Pada perhitungan kinerja lingkungan dengan indeks EPI diperoleh hasil -26,98 dengan kategori kurang baik sehingga perlu adanya pengolahan limbah, pengolahan limbah di IKM Batik Yufi dilakukan dengan pembuatan bak penampungan air serta pemasangan air filter, dengan adanya air filter dapat mengurangi dampak lingkungan sekitar serta penghematan dalam pengeluaran biaya energi yang dikeluarkan, sehingga produktivitas di IKM Batik Yufi meningkat sebesar1,8%.
Kata Kunci : IKM Batik Yufi, Green Productivity, Indeks EPI ,Produktivitas

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.