PENGGUNAAN METODE CERAMAH DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS EKSPOSISI PADA SISWA KELAS VII-B SMP NEGERI 5 KEDIRI

Raditya Ranabumi, Muhammad Rohmadi, Slamet Subiyantoro

Abstract


Sejak diberlakukan Kurikulum 2013 yang berbasis teks, sebagian materi pembelajaran mengalami perubahan tak terkecuali dalam pembelajaran bahasa Indonesia di tingkat sekolah menengah pertama. Siswa dituntut untuk menguasai empat aspek kebahasaan dan kesastraan yaitu keterampilan memyimak, berbicara, membaca, dan menulis. Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan penulis di kelas VII-B SMP Negeri 5 Kediri, penulis menemukan contoh penerapan keterampilan menulis yang dilakukan siswa dalam pembelajaran menulis teks eksposisi. Dalam pembelajaran menulis teks eksposisi, guru menggunakan metode ceramah dalam menyampaikan materi struktur teks beserta jenis-jenis teks eksposisi. Selama proses pembelajaran dengan menggunakan metode ini, awalnya siswa sangat antusias mengikuti materi demi materi  yang disampaikan oleh guru, namun karena siswa hanya menyimak saja dan tidak ada aktifitas apapun makan dapat dikatakan pembelajaran ini cenderung membosankan. Hal ini dibuktikan dengan sebagian siswa mengantuk dan lebih asyik sendiri berbicara dengan teman yang lain. Ini menjadi persoalan yang harus segera diatasi oleh guru, terutama guru bahasa Indonesia agar lebih kreatif dan inovatif dalam pembelajaran. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menggunakan model-model pembelajaran yang kini sudah lebih mudah di akses oleh guru, serta menggunakan media pembelajaran yang sebagian sudah disiapkan oleh sekolah. Tentu saja dengan memaksimalkan sarana dan prasarana yang ada guru dapat membuat pembelajaran lebih menarik lagi agar terciptas suasana yang menyenangkan agar siswa antusias dalam mengikuti proses pembelajaran yang tujuannya siswa dapat lebih memahami materi yang diajarkan oleh guru.

 

Kata Kunci: Kurikulum 2013, Pembelajaran Bahasa Indonesia, Teks Eksposisi, Metode Ceramah


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.