Pengaruh Pembiasaan Shalat Dhuha Terhadap Peningkatan Kecerdasan Emosional

Alif Bunaya, Muhammad Muhtar Arifin Sholeh, Moh. Farhan

Abstract


Penelitian ini mengamati pengaruh antara pembiasaan shalat dhuha dengan kecerdasan emosional siswa di SMP IT Asshodiqiyah Semarang. Penelitian ini dimaksudkan untuk menjawab permasalahan: Adakah pengaruh antara pembiasaan shalat dhuha dengan kecerdasan emosional. Untuk menjawab permasalahan tersebut, peneliti akan menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Dalam penelitian ini peneliti menghitung data menggunakan rumus product moment. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan simple random sampling dengan jumlah 41 santri. Sedangkan teknik pengumpulan data peneliti menggunakan instrumen angket, wawancara dan observasi.
Dalam pengujian hipotesis terdapat pengaruh yang signifikan antara pembiasaan shalat dhuha dengan kecerdasan emosional di SMP IT Asshodiqiyah Semarang Tahun 2020. Setelah dilakukan uji diketahui r tabel 0,308 diperoleh r hitung sebesar 0,603 dengan jumlah responden 41 peserta didik. Hal tersebut menunjukan pengaruh positif antara pembiasaan sholat dhuha dengan kecerdasan emosional. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesis nol (Ho) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima. Ada pengaruh yang signifikan antara pembiasaan shalat dhuha dengan kecerdasan emosional di SMP IT Asshodiqiyah Semarang. Karena didapatkan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05, yang menyatakan bahwa ada pengaruh yang signifikan. Dengan demikian hipotesis yang diajukan penulis diterima (signifikan).
Kata kunci: pembiasaan shalat dhuha, kecerdasan emosional


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.