PENGARUH PERILAKU BAHASA DALAM MASYARAKAT TERHADAP MUTU PENDIDIKAN DAN PERKEMBANGAN SIKAP/KARAKTER PADA ANAK USIA DINI

Ratu Rohullah

Abstract


Anak usia dini ibarat selembar kertas putih yang harus diukir dengan berbagai warna yang mampu memberikan keindahan serta nilai-nilai kebaikan. Usia anak-anak sangat rentan terhadap lingungan di sekitarnya terutama bahasa yang diperoleh si anak, sebab bahasa memiliki peran dan fungsi yang penting dan mendasar dalam proses pendidikan dan perkembangan karakter pada anak usia dini. Seorang anak yang baru belajar bahasa akan merekam apa yang ia lihat dan dengar. Bahasa yang diajarkan kepada anak harus mengandung nilai-nilai kebaikan yang menunjang pendidikan dan perkembangan karakter pada anak. Penelitian ini berfokus pada bagaimana pengaruh perilaku bahasa dalam mutu pendidikan dan perkembangan sikap/karakter pada anak usia dini. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif yang bersifat deskripsi dengan teknik catat dan observasi. Dari penelitian yang dilakukan terdapat pengaruh perilaku bahasa terhadap pendidikan dan perkembangan sikap/ karekter pada anak usia dini baik di dalam lingkungan sekolah maupun luar sekolah  yakni (1) perilaku bahasa baik/sopan akan berpengaruh terhadap pendidikan dan perkembangan karekter pada anak usia dini yang menanamkan nilai-nilai baik, kesopanan dalam berbicara, bersikap, berfikir positif dan berinterkasi terhadap sesama. (2) perilaku bahasa buruk/tidak sopan akan menanamkan dan membentuk karakter yang buruk terhadap pendidikan  dan perkembangan karakter anak itu sendiri yakni keegoisan, ketidak sopanan, mudah marah, kebingungan, dan lamban dalam bersikap . jadi  perilaku bahasa sangat berpengaruh dalam menentukan pendidikan dan perkembangan karakter pada anak usia dini,  sebab melalui bahasa seorang anak akan  terlatih psikomotorik dan mental baik dalam bertindak maupun bertutur dengan penutur sekitarnya.

 

Kata Kunci:  perilaku bahasa, pendidikan, perkembangan, dan anak usia dini.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.