Hubungan antara Harga Diri dan Dukungan Sosial Teman Sebaya dengan Citra Tubuh pada Siswi SMK “Xâ€

Wahidatus Sayyidatis Shufiyah, Titin Suprihatin

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara harga diri dan dukungan sosial teman sebaya terhadap citra tubuh pada siswi SMK “Xâ€. Teknik kuantitatif digunakan dalam penelitian ini, dengan populasi siswi SMK “X†di Mranggen Demak. Teknik sampling menggunakan cluster random sampling dengan jumlah subjek penelitian 99 siswi. Teknik pengumpulan data menggunakan tiga skala, yaitu skala citra tubuh berjumlah 20 item dengan daya beda aitem berkisar dari 0,254 – 0,458 dengan koefisien alpha sebesar 0,686, skala kedua yaitu skala harga diri dengan jumlah item sebanyak 23, dengan daya beda item bergerak dari 0,319 – 0, 612, dengan koefisien alpha sebesar 0,852, skala ketiga adalah skala dukungan social teman sebanyak dengan jumlah item 33, daya beda item bergerak dari 0,330 – 0,721, dengan koefisien alpha sebesar 0, 923. Uji hipotesis pertama menggunakan tehnik korelasi analisis regresi ganda, diperoleh hasil R= 0,414 dengan signifikansi 0,000 (p<0,05), artinya ada hubungan signifikan antara harga diri dan dukungan social teman sebaya terhadap citra tubuh siswi SMK “X. Harga diri dan dukungan social teman sebaya secara bersamasama memberikan sumbangan efektif sebesar 17,1 % terhadap citra tubuh. Hipotesis kedua dan ketiga menggunakan teknik analisis data korelasi parsial. Hipotesis kedua diperoleh r = 0,371 dengan signifikansi 0,000 (p<0,05), menunjukan adanya hubungan positif yang  ignifikan antara harga diri dengan citra tubuh. Hipotesis ke tiga diperoleh rx1y = -0,014 signifikansi 0,891 (p>0,05), menunjukan bahwa ada hubungan negatif yang tidak signifikan antara dukungan sosial teman sebaya dengan citra tubuh.

Kata kunci: Citra tubuh, Harga Diri, Dukungan Sosial Teman Sebaya


Full Text:

Download PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.30659/psisula.v2i0.13072

Refbacks

  • There are currently no refbacks.