Problematika Pembelajaran Jarak Jauh pada Mata Pelajaran PAI dan Upaya Mengatasinya
Abstract
Abstrak
Sistem pembelajaran jarak jauh atau belajar online ini merupakan jalan keluar atau cara terbaik dimasa pandemi ini agar tetap berjalan seperti biasanya. Kendatipun sudah berdasarkan atas mufakat bersama, akan tetapi faktanya belajar online ini mengakibatkan beberapa problematika atau kendala. Bagi seorang pendidik belajar online lebih cocok untuk tugas pekerjaan rumah (PR) saja. Adapun tujuan penelitian ini adalah, (1)mengidentifikasi pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran PAI Gemuh Kendal.(2)mengidentifikasi problematika apa saja yang terjadi pada saat pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran PAI.(3)mengidentifikasi solusi dalam mengatasi problematika pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran PAI. Pada penelitian ini penulis menggunakan jenis penelitian lapangan (field research). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Hasil analisis yang telah dapat ditarik kesimpulan bahwa Pelaksanaan pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, dalam menjalankan proses pembelajaran jarak jauh mata pelajaran Pendidikan Agama Islam ini bisa terlaksana dengan baik apaila faktor pendukung bisa terlaksana dengan baik juga, diantaranya faktor pendukung ialah tenaga pendidik atau guru, peserta didik atau siswa, dan metode mengajar, juga termasuk sarana dan prasarana dan tentunya adanya interaksi atau hubungan timbal balik anatara guru dan siswa dengan baik. Sedangkan problematika yang dialami oleh peserta didik dalam pembelajaran jarak jauh ini diantaranya adalah banyak yang tidak faham dengan materi yang diberikan karena belajarnya menggunakan aplikasi Whattsap dan google classroom, jadinya berakibat tidak faham dan menimbulkan rasa tidak suka, sinyalnya juga susah untuk dijangkau dan mereka merasa bosan. Solusi dalam mengatasi problematika pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SDN Tlahab Gemuh Kendal. Solusi yang dapat dilakukan oleh guru PAI untuk mengatasi problem atau kendala yang dihadapi diantaranya ialah dengan menggunakan metode Home visit (berkunjung ke rumah) maksudnya ialah mengelompokkan siswa di rumah salah satu siswa SDN Tlahab ini.
Kata Kunci : Problematika Pembelajaran Jarak Jauh, PAI, Upaya Mengatasinya.
Sistem pembelajaran jarak jauh atau belajar online ini merupakan jalan keluar atau cara terbaik dimasa pandemi ini agar tetap berjalan seperti biasanya. Kendatipun sudah berdasarkan atas mufakat bersama, akan tetapi faktanya belajar online ini mengakibatkan beberapa problematika atau kendala. Bagi seorang pendidik belajar online lebih cocok untuk tugas pekerjaan rumah (PR) saja. Adapun tujuan penelitian ini adalah, (1)mengidentifikasi pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran PAI Gemuh Kendal.(2)mengidentifikasi problematika apa saja yang terjadi pada saat pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran PAI.(3)mengidentifikasi solusi dalam mengatasi problematika pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran PAI. Pada penelitian ini penulis menggunakan jenis penelitian lapangan (field research). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Hasil analisis yang telah dapat ditarik kesimpulan bahwa Pelaksanaan pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, dalam menjalankan proses pembelajaran jarak jauh mata pelajaran Pendidikan Agama Islam ini bisa terlaksana dengan baik apaila faktor pendukung bisa terlaksana dengan baik juga, diantaranya faktor pendukung ialah tenaga pendidik atau guru, peserta didik atau siswa, dan metode mengajar, juga termasuk sarana dan prasarana dan tentunya adanya interaksi atau hubungan timbal balik anatara guru dan siswa dengan baik. Sedangkan problematika yang dialami oleh peserta didik dalam pembelajaran jarak jauh ini diantaranya adalah banyak yang tidak faham dengan materi yang diberikan karena belajarnya menggunakan aplikasi Whattsap dan google classroom, jadinya berakibat tidak faham dan menimbulkan rasa tidak suka, sinyalnya juga susah untuk dijangkau dan mereka merasa bosan. Solusi dalam mengatasi problematika pembelajaran jarak jauh pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SDN Tlahab Gemuh Kendal. Solusi yang dapat dilakukan oleh guru PAI untuk mengatasi problem atau kendala yang dihadapi diantaranya ialah dengan menggunakan metode Home visit (berkunjung ke rumah) maksudnya ialah mengelompokkan siswa di rumah salah satu siswa SDN Tlahab ini.
Kata Kunci : Problematika Pembelajaran Jarak Jauh, PAI, Upaya Mengatasinya.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.