PEMANFAATAN SASTRA SEBAGAI BAHAN AJAR PENGAJARAN BIPA
Abstract
Latar belakang penelitian ini berkaitan dengan pemilihan bahan ajar dalam pembelajaran BIPA. Pemilihan bahan ajar yang sesuai dapat memengaruhi minat pelajar BIPA. Sastra jelas dapat digunakan sebgai bahan ajar atau materi dalam pembelajaran BIPA. Penelitian ini termasuk jenis penelitian studi literatur dan kualitatif deskritif yaitu mencari referensi teori yang relefan dan selanjutnya menjelaskan temuan dari penelitian. Studi literatur didapat dari pelbagai sumber seperti jurnal, buku dan, pustaka. Hasil dari penelitian ini berkaitan dengan tujuan, materi, dan bahan ajar dalam pembelajaran BIPA. Tujuan pelajar asing belajar BIPA adalah untuk memperlancar berbahasa Indonesia dan mengenal budaya Indonesia dari dekat. Muatan budaya dapat dikaitkan dengan sastra sebagai materi pembelajaran. Materi yang dikembangkan harus dikaitkan dengan konteks agar bermakna. Pengajaran sastra pada peserta didik BIPA dapat dikaitkan dengan program pengetahuan budaya. Pada pembelajaran sastra di dalam pengajaran BIPA usahakan peserta didik untuk mencoba membuat sebuah karya sastra sendiri dengan kreativitas mereka masing-masing dengan mengambil tema dari Indonesia dan selanjutnya melakukan kegiatan apresiasi pada karya mereka.
Kata kunci: sastra, bahan ajar, dan pembelajaran BIPA
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.